Dapat Bayaran Sebagai Penerbit Iklan dari PopCash 2021

Rubrik Adsense cerita dapat bayaran dari PopCash 2021. Bekerja sebagai seorang publisher (penerbit Iklan) online memang butuh kerja keras, bukan kaya dadakan dalam waktu instan. Saya sudah lama mendaftar di PopCash dan mendapat penghasilan juga tidak terlalu besar. namun Apa yang saya capai dari penghasilan yang saya peroleh sebagai publisher tentu menjadi kesenangan tersendiri.

Baca juga: Dapat Bayaran dari Non Adsense

Malam ini 3 September 2021, saya mendapat email dari PayPal yang isinya menyatakan bahwa PopCash telah mengirim kepada saya uang sebesar 16,66 Dolar. Penghasilan saya di PopCash sebenarnya $ 18,23 Namun pada saat cashout, saya mengambil  $ 17. Lalu mereka mengirim ke saya $ 16,66 berarti sisanya dari $ 17 itu menjadi fee pengiriman di Paypal.

Hal yang memberi semangat kepada saya yaitu PopCash ternyata membayar. Awalnya saya ragu namun saya mencoba-coba dan menyimpan penghasilan di PopCash. Lalu pada awal September 2021 saya berpikir untuk cashout. Lalu saya lakukan cashout dengan metode pembayaran yaitu melalui PayPal saya. Dan ternyata hari ini: 3 September 2021 saya mendapat kabar dari PayPal bahwa PopCash telah mengirim penghasilan saya dari pekerjaan saya menjadi publisher di PopCash.

Semangat Cashout pada tanggal 2 September 2021 membuat saya menghubungkan lagi beberapa blog saya ke PopCash. Saya juga membaca bahwa PopCash aman untuk ditempatkan bersama di Adsense milik Google namun ketentuannya hanya 3 Popunder dan tidak boleh lebih. Selain itu saya juga melihat di halaman Popcash, pendaftaran dapat juga dilakukan melalui akun google seperti gmail yang kita miliki dapat dipakai untuk langsung mendaftar atau login ke dashboard PopCash.

Selain itu dalam email yang saya terima, mereka juga memberi sebuah catatan seperti ini:

Perlu diketahui bahwa mungkin butuh waktu beberapa saat hingga pembayaran ini muncul di bagian Aktivitas rekening Anda.

Berikut saya cantumkan bukti pengiriman dari PopCash ke PayPal saya dan PayPal mengirim email ke saya bahwa saya mendapat kiriman uang. Berikut buktinya:

Sumber: email Yonas Muanley 3/9 2021

Tangkapan layar di atas jelas menunjukkan bahwa pihak PopCash dan selanjutnya saya sinkat PCash atau PC. PCash  telah mengirim uang ke rekening virtual saya yaitu PayPal. Sebuah rekening online yang tentunya Free, tidak bayar. Jadi siapa saja boleh membuat akun rekening online di PayPal. Saya sudah lama memilikinya. Awalnya saya buat untuk persiapan pembayaran dari Adsense. Namun di Adsense sudah bisa pakai transfer bank. Dengan demikian akun PayPal saya pakai untuk publisher yang satu ini. Kiriman uang tersebut kemudian pihak PayPal mengirim berita ke saya melalui surat elektronik atau email dari Gmail yang merupakan produk google. 

Pada bukti pembayaran di atas, terlihat tanggal transaksi di pojok kanan bawah tertulis 3 September 2021. Artinya saya tidak mengarang-arang. Bukti itu benar. Dengan begitu memacu semangat rekan-rekan yang sedang mencari penghasilan di Pop yangCash tetap melanjutkan semangat menulis dan publikasi artikel pada blog yang sudah terhubung ke PopCash.

Satu kabar gembira lagi yaitu jika dulu blog yang saya ajukan ke PopCash itu harus menunggu tinjauan selama beberapa hari, sekarang hanya beberapa menit saja. Saya menghubungkan beberapa blog langsung diuprove (diterima) dan langsung pasang kode iklan Popunder. Kita dapat daftarkan blog sebanyak-banyaknya.

Sekarang lihat lagi kepastian kiriman uang ke akun PayPal saya berikut ini:


Tangkapan layar dari gambar kedua di atas menunjukkan bahwa di halaman rekening PayPal saya sudah ada uang masuk sebesar $ 16.66 USD. Saya tinggal mentransfer lagi ke bank seperti BRI, BNI,  BCA, Mandiri dll. Kebetulan saya punya rekening di 3 bank yang saya sebutkan. Bila saya tidak mengambilnya maka saya dapat deposit untuk membayar template dari luar negeri untuk template blogger yang kadang pembayarannya menggunakan kartu kredit maupun PayPal. Sekarang kerinduan untuk membeli template blogger dari luar negeri sudah dapat dilakukan dengan akun rekeing PayPal.

Bulan September 2021 adalah bulan bahagia saya karena dapat Pembayaran dari Google Adsense Rp 1.300.000,00 dan PopCash $ 16.66. Ya memang  tidak besar tetapi bahagia karena jerih payah ketik di depan laptop menjadi berguna dan sekaligus berbagi inspirasi.





0 Response to "Dapat Bayaran Sebagai Penerbit Iklan dari PopCash 2021"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel