3 Cara Sederhana Untuk Pemula dalam Mendaftar Adsense
Untuk mendaftar dan memiliki akun iklan google, para pemula perlu memiliki email dan sebuah blog yang hendak didaftarkan. Blog yang didaftarkan adalah blog yang secara usia sudah lebih dari 6 bulan, memiliki postingan unik dan bermanfaat, penataan blog yang sesuai kebijakan seperti membuat tombolnavigasi blog, bila belum mampu membuat tombol navigasi maka cukup saja menampilkan label postingan dan post popular. Untuk itu sebaiknay pada waktu membuat email dari gmail, pergunakan nama sesuai KTP, tanggal lahir sesuai KTP dan nomor Hp untuk konfirmasi kode google. Mengapa alamat identitas harus jelas karena akan meyakinkan google saat kita mendaftar menjadi publisher google adsense. Akan lebih baik lagi jika membuat About Me dan Contact Me dalam blog. Untuk about me dan contact, Anda dapat melihat banyak contoh dengan cara mencari di google. Boleh juga Anda lihat contoh About me dan contact me dalam beberapa blog saya berikut ini.
2. Rubrik Tiket
3. Kantor 132
4.
Gambar Pixabay
Setelah Anda memiliki blog dengan jumlah postingan, kira-kira di atas 20 postingan, ada yang bilang 10 postingan, tetapi saya buat menjadi 20 postingan. Mengapa demikian? Ini berdasarkan pengalaman saya dalam mendaftar dan menghubungkan blog ke akun yang sudah disetujui. Selain jumlah postingan, anda memastikan di blog Anda harus sudah ada tombol Navigasi bila belum bisa membuat tombol navigasi, silakan Anda tampilkan label dan post popular. Label dan post popular di letakkan di bilah blog. Selain itu arsip blog juga Anda tampilkan. Sedangkan gadget yang lain dibiarkan saja atau tidak perlu ditampilkan. Tetapi bila Anda merasa kurang percaya diri jika blog belum memiliki tombol navigasi maka Anda dapat memanfaatkan Gadget blogspot Anda untuk membuat tombol navigasi. Caranya juga sederhana. Silakan pelajari cara membuat tombol Navigasi dari Blogspot di Cara Membuat Tombol Navigasi Melalui Gadget Blogspot:
Setelah saya membahas beberapa kesiapan bagi pemula dalammendaftar, kini saya masuk dalam penjelasan tentang 3 Cara Sederhana Untuk Pemula dalam Ber-Adsense. Sebenarnya 3 hal ini sudah ada dalam halaman Adsense (https://www.google.com/adsense/start/). Namun jarang diperhatikan. Oleh karena itu saya posting untuk dapat berguna bagi pemula blogspot. Berikut 3 hal yang saya maksudkan.
1. Email yang membuat Anda secara otomatis memiliki akun google
Saya menamakan cara pertama ini dengan kesimpulan yang sedikit panjang dari yang disebutkan dalam halaman Adsense. Mereka hanya menyebut secara singkat yaitu “akun Google”. Akun ini bukan akun untuk menerbitkan iklan di blog tetapi salah satu akun yang sudah membolehkan Anda untuk tidak sulit lagi dalam mendaftar ke produk google yang mengubah hobi anda menjadi penghasilan.
Usahakan agar Anda memiliki akun email dari gmail. Mengapa begitu? Karena gmail sudah bagian dari google, adsense yang Anda akan daftarkan diri juga milik google. Itulah sebabnya disarankan memiliki gmail. Dengan memiliki emaildari gmail maka Anda sudah punya akun google.
Email dari gmail yang kita miliki dapat dipakai untuk mendftar Adsense. Dengan email ini juga Anda membuat blogspot yang akan anda persiapkan untuk mendaftar ke google yang memberi Anda lading penghasilan 24 jam. Anda tidur tetapi blog Anda bekerja memberikan penghasilan bagi Anda.
Jadi, cara sederhana yang pertama yaitu memiliki akun google. Bila belum punya akun email dari gmail maka Anda dapat mendaftar secara free di gmail. Daftar dengan identitas sesuai KTP Anda. Ini berhubungan dengan ferifikasi kepemilikan nanti. Bila data kita seperti nama tidak sesuai dengan KTP maka akan menyulitkan dalam verifikasi kepemilikan akun yang akan kita verifikasi kemudian hari setelah kita sukses mendaftar dan mendapat surat verifikasi nama sesuai KTP dan Verifikasi alamat (selanjutnya lihat point 2)
2. Alamat dan Nomor Handphone Anda
Kita mendaftar dengan tujuan mendapatkan penghasilan dari blog yang akan menerbitkan iklan google. Bila sudah mencapai ambang batas pembayaran sebesar Rp 1.300.000,00 maka kita akan mendapat pembayaran. Untuk itu kita harus punya alamat yang jelas. Bila tidak punya alamat yang jelas maka akan menyulitkan kita menerima surat verifikasi identitas seperti KTP, verifikasi alamat. Maksudnya mencocokan identitas dan alamat. Apakah cocok dengan pendaftaran pertama. Itulah sebabnya bila nomor telepon dan alamat berbeda maka akan membuat akun kita batal. Ingat akun yang menghasilkan uang. Pasti anda sudah paham akan akun yang menghasilkan uang. Akun yang menghasilkan uang adalah akun google yang terdiri dari email dan produk google yaitu Adsense dari google, sebab email sendiri belumbisa menghasilkan uang. Itulah sebabnya kita harus mendaftar kea kun yang berhubungan dengan iklan sponsor yang bekerja sama dengan google.
Jadi, nomor hp dan alamat itu bermaksud untuk menerima pembayaran. Oleh karena itu jika belum punya alamat menetap maka usahakan memilik alamat yang memastikan untuk menerima pembayaran. Tentu rekening bank juga. Tetapi setelah mencapai nominal ambang batas baru kita cantumkan cara pembayaran yang tercantum di halaman Adsense. Nomor telepon dan alamat surat yang terkait dengan rekening bank sehingga Anda dapat menerima pembayaran.
3. Mendaftar Melalui Blogspot
Untuk mendaftar ke Google Adsense, kita dapat melakukan dengan cara yang paling sederhana yaitu melalui halaman blogspot. Untuk itu, sebaiknya kita harus punya blog dariblogspot. Dengan memiliki blogspot maka akan memudahkan kita dalam mendaftar. Cara mudah sekali, yaitu tinggal klik dan mengaktifkan akun melalui fasilitas yang ada di blogspot. Untuk memudahkan pengertian dalam soal mendaftar, saya tampilkan gambar berikut.
Silakan perhatikan gambar di atas, dan ikuti cara sederhana mendaftar Google Adsense melalui Blogspot. Caranya sbb:1. Masuk ke halaman blogspot Anda.
Tentu blog Anda, bukan blog orang lain. Anda ke www.blogger.com
dan masuk melalui email Anda dan pakai password email Anda.Bila Anda sudah masuk ke halaman blogspot Anda maka Anda akan melihat fitur-fitur yang akan menudahkan kita untuk mendaftar. Fitur yang saya sudah tandai. Prosesnya lihat poin 2
2. Klik setelan, lihat kotak pertama
3. Klik Bahasa dan pemformatan
4. Bahasa, Silakan klik Indonesia dang ganti ke Englis Amerika
5. Save
Setelah itu Anda tunggu beberapa menit, mungkin Anda klik postingan atau berganti ke bagian yang lain. Ini hanya bermaksud memberi waktu istirah sebenar untuk kembali lagi melihat apakah fitur Penghasilan sudah muncul. Bila berhasil maka akan muncul seperti gambar berikut.
Sekarang Anda mendaftar ke Google Adsense melalui Penghasilan, Lihat pada gambar di atas. Selanjutnya silakan klik penghasilan dan lakukan pendaftaran sesuai instruksi sampai Anda selesai mengikuti instruksi tersebut.
Bila sudah berhasil, silakan masuk ke halaman Adsense dan membuat kode iklan Adsense untuk ditempatkan di halaman Adsense Anda. Silakan letakkan di postingan yang paling banyak dikunjungi. Letakkan beberapa saja, jangan terlalu banyak. Silakan pasang 2 sampai 3 kode iklan di 3 postingan popular. Kode ini bermaksud untuk kepentingan peninjauan oleh tim adsense.
Bila setelah selesai ditinjau dan Anda dinyatakan diterima maka Anda dapat menempatkan iklan di blog Anda.
Demikianlah 3 cara sederhana mendaftar ke Iklan Google. Silakan dicoba dan harapannya Anda sukses mendapatkan akun dan berkarya sebagai blogger Adsense untuk mendapatkan penghasilan.
Anda bisa memilih, apakah menjadi blogger adsense part time atau full time. Maksudnya Anda dapat menggunakan seluruh waktu untukmenjadi seorang blogger yang mempunyai penghasilan dari iklan google atau bekerja separuh waktu untuk menjadi blogger yang berpenghasilan. Ingat tidak ada kepastian dalam penghasilan di blog. Penghasilan bergantung keuletan kerja kita. Oleh karena itu bila belum pasti penghasilan, silakan memilih menjadi blogger part time seperti saya sambil tetap bekerja di kantor atau tidakmeninggalkan pekerjaan yang sudah pasti memberi penghasilan bulanan. Bila Anda sudah professional sebagai blogger, artinya Anda sudah punya penghasilan dari blog, baik penghasilan melalui iklan maupun melalui penjualan produk sendiri maka Anda dapat memutuskan untuk bekerja full menjadi seorang blogger sepenuh waktu atau blogger professional.
Menghasilkan uang melalui blog dengan jualan produk sendiri tentu hasilnya lebih besar. Saya punya pengalaman menjual produk jasa. Dalam satu bulan saya mendapat penghasilan yang besar. Namun seiring dengan perkembangan, jasa tersebut menjadi lesu dan penghasilan melalui produk sendiri mulai lesu.
Dalam hal ini kita tidak dapat memastikan prospek dari sebuah usaha karena ada hal-hal tertentu yang dapat membuat produk yang kita tawarkan menjadi berkurang peminat.
Pada saat saya menjual produk sendiri, saya dapat menghasilan walaupun sedang bertamasya. Seperti ketika saya bertamsya bersama keluarga ke Taman Ragunan, saya dapat memenuhi pesanan melalui notebook yang saya bawa. Ada pesanan yang masuk kemudian saya kirim melalui email.
Sekarang sedang focus di Google Adsense sebagai publisher, mudah-mudahan beberapa bulan kedepan atau satu semester kedepan dapat gajian dari google.
Semoga bermanfaat
0 Response to "3 Cara Sederhana Untuk Pemula dalam Mendaftar Adsense"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.