Lakukan Perbaikan untuk "Situs Anda belum siap untuk menampilkan iklan"

Sambil beristiriahat sebelum memulai kegiatan, saya isi waktu dengan kegiatan saya sebagai seorang blogger yang hadir di Toraja. Saya memang tidak secara full bekerja sebagai seorang blogger tetapi hanya parttime saja. Jadi sambil melakukan tugas sebagai pendidik di Toraja, saya ngeblok dulu. Kebetulan hari Jumat 22 Maret dan Sabtu 23 Maret 2019 saya belum ada kegiatan mengajar di Toraja jadi bisa mengisi waktu untuk menulis dan publikasi diblog rubrik Adsense.






Saya berangkat dari Palopo ke Toraja pada hari Jumat tanggal, 22 Maret 2019. Tiba di Toraja sekitar jam 11.00, mobil yang membawa saya menurunkan saya di dekat pom Bensin karena menurut Sopir, tempat yang saya tuju tidak terlalu jauh, bisa berjalan kaki. Saya kemudian berusaha turun dari mobil dan mengambil tasku yang disimpan di bagasi mobil. Saya membawa dua tas, satu tas untuk pakaian, dan satu tas lagi khusus untuk laptop. Saya kemudan mencari tempat Toilet umum yang ada di sekitar pom Bensin. Setelah melepaskan sesuatu yang harus dibuang (buang air kecil), saya kemudian berjalan menunju tempat penginapan.
Setelah tiba, saya dikasih 1 kamar dengan 2 tempat tidur. saya kemudian keluar mencari kartu paket internet. Saya kemudian berhasil mendapatkan paket data 4 G dari Telkomsel, kartu As. Saya membeli kartu demikian karena saya membawa 2 modem. Dengan demikian saya bisa pasang dan berinternet. Dan ternyata sukses berinternet,
Saya kemudian membuka email, ada dua berita, yakni:
1. "Situs Anda kini siap menampilkan iklan di AdSense"
2. Anda harus memperbaiki beberapa masalah agar situs Anda siap menggunakan AdSense.

Poin 1 ya saya hanya lakukan pemasangan kode iklan. Caranya saya klik link yang ada dalam berita gembira yang dikirim via email, setelah diklik, kita akan dibawa ke halaman Google Adsense. Setelah itu kita tinggal membuat kode iklan atau mengambil kode iklan yang sudah ada, yaitu yang pernah kita buat saat menghubungkan blog dengan akun google Adsense. Saya melakukan ini karena saya menghendaki agar iklan Adsense dapat tampil di setiap laman blog. Ada yang saya pasang di header blog, di bilah blog dan laman postingan yang lebih dari 70 postingan.

Sedangkan point kedua, saya harus lakukan perbaikan sesuai saran perbaikan yang dikirim via email seperti berikut ini:


Membaca saran di atas, saya langsung mengerti kesalahan saya (lihat yang dikolom merah) yaitu: memasang terlalu banyak kode iklan di blog, ada yang saya pasang di header, beberapa lagi di bilah blog dan laman blog. Dengan menyadari kesalahan ini saya menghapus beberapa kode iklan dan saya biarkan beberapa saja. Singkatnya jangan terlalu banyak memasang kode iklan di bilah blog. Saya hapus kemudian mempertahankan 3 kode iklan di bilah blog sedangkan di header blog saya hapus. Saya hapus supaya jangan terlalu banyak iklan di blog Rubrik Adsense. Setelah itu saya kirim ulang blog saya dan saya sedang menanti persetujuan. Saya menduga paling cepat sebentar malam sudah disetujui.

Ya jadi di kota Toraja saya berkesempatan memperbaiki menata blog yang sudah diterima Adsense dengan menempatkan kode iklan di laman situs dengan pengunjung yang banyak, selanjutnya saya lakukan perbaikan untuk blog yang belum dizinkan menerbitkan iklan sampai beberapa kesalahan saya perbaiki. Terhadap kesalahan itu saya sudah tahu dan cepat memperbaikinya. Kesalahan saya yakni menaruh kode iklan terlalu banyak di bilah blog sehingga google memgganggap saya memuat IKLAN BERLEBIHAN. Dan ya saya harus akui ini kesalahan saya dan saya harus memperbaikinya. Dengan perbaikan ini saya pastikan bahwa blog ini pasti diterima dan menerbitkan iklan.



0 Response to "Lakukan Perbaikan untuk "Situs Anda belum siap untuk menampilkan iklan""

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel